Pilihan Paket Internet Paling Murah XL untuk Pengguna Smartphone

XL Axiata kini menjadi operator seluler terbesar di Indonesia setelah "mencaplok" Axis di tahun 2014 kemarin. Dengan jumlah pelanggan kini mencapai sekitar 68,5 juta orang XL bertekad untuk meningkatkan pelanggan baru dengan menghadirkan berbagai paket data terbaru yang lebih menarik. Tak hanya dengan kuota yang besar namun juga tarif yang makin murah. Sasarannya adalah para pengguna smartphone yang secara natural pasti membutuhkan akses data agar perangkatnya bisa digunakan secara maksimal.


Selama ini para pengguna smartphone selalu mengeluhkan tarif paket internet yang digunakan cukup mahal dengan kuota yang terbatas. Lalu adakah paket internet paling murah XL yang bisa dipasangkan dengan smartphone? Ada, nama paketnya adalah paket Worry-free. Paket internet terbaru dari XL ini bersifat unlimited yang akan memberikan full akses selama 24 jam tanpa perlu mengkhawatirkan kuota. Semua aktifitas online bisa dilakukan dengan paket internet XL Worry-free ini mulai dari sekedar browsing, chatting, akse ke social media, Youtube dan sebagainya.

Paket internet paling murah XL Worry-free ini cukup lengkap pilihan waktu penggunaannya. Mulai dari paket Worry-free harian seharga Rp.6.000 (FUP 35 MB), paket Worry-free mingguan seharga Rp.30.000 (FUP 200 MB), paket Worry-free bulanan seharga Rp.60.000 (FUP 450 MB) dan paket Worry-free bulanan seharga Rp.120.000 (FUP 1 GB). FUP atau Fair Usage Policy adalah batas penggunaan kuota dengan kecepatan normal (sekitar 3,6 Mbps). Nilai kuota FUP yang diberikan berarti setelah pelanggan menggunakannya sebesar kuota tersebut maka otomatis kecepatan akan diturunkan menjadi hanya 64 Kbps.

Pengaktifan paket internet XL Worry-free di smartphone bisa dilakukan dengan dua cara yaitu lewat menu di *123#  dan lewat aplikasi MyXL. Untuk aplikasi MyXL bisa diunduh dan diinstal ke smartphone sesuai dengan platform yang digunakan. Untuk smartphone Android bisa diambil di https://play.google.com/store/apps/details?id=com.apps.MyXL&utm_source=xlcoid&utm_medium=prabayarpage. Sementara untuk perangkat Apple bisa didownload di https://itunes.apple.com/app/apple-store/id683141076?pt=1103008&ct=xlcoidprabayar&mt=8.

Paket internet paling murah XL Worry-free untuk smartphone ini memiliki fitur autorenewal yang akan melakukan perpanjangan paket secara otomatis selama pulsa di dalam kartu cukup untuk itu. Paket ini bisa diaktifkan oleh seluruh pengguna kartu XL prabayar baik yang menggunakan smartphone maupun ponsel feature biasa.
Lebih baru Lebih lama