Ini Alasannya Mengapa Harus Mengaktifkan PakeTri Modem

Sampai saat ini layanan komunikasi Tri (3) telah mengkover sekitar 86 % wilayah di Indonesia dengan jumlah pelanggan diperkirakan ada sekitar 54 juta orang. Dari keseluruhan jumlah pelanggan itu separo lebih adalah pengguna layanan data. Layanan data dari 3 cukup populer di kalangan para pengguna internet di tanah air sebagai layanan dengan tarif murah dan kecepatan akses yang cukup bisa diandalkan. Dan kebanyakan pengguna layanan data ini memasangkannya dengan modem untuk dicolokkan ke komputer atau laptop. Untuk itu Tri mengeluarkan produk tersendiri khusus penggunaan di modem yakni PakeTri Modem.

PakeTri Modem adalah paket isi ulang data internet untuk kebutuhan kuota internet tinggi di modem atau perangkat lain. PakeTri Modem berisi beberapa voucher kuota++ dengan beragam besaran kuota dengan masa aktif sesuai masa aktif kartu. Paket isi ulang karu 3 di modem ini menyediakan 2 pilihan yaitu :

1. PakeTri Bima Modem (11,75 GB) + bonus flashdisk 4 GB
Paket seharga Rp.250 ribu ini memberikan beberapa voucher dengan besaran kuota berbeda yaitu : 1 voucher kuota++ reguler 3 GB, 3 voucher kuota++ reguler 1,25 GB, 2 voucher kuota++ kenyang download 2,5 GB. Semua voucher bisa diisikan dan digunakan ke kartu 3 jenis apa saja dengan masa aktif paket mengikuti masa aktif kartu.

2. PakeTri Modem (13 GB)
Harganya juga sama Rp.250 ribu dengan isi paket berupa : 1 voucher Kuota++ Regular 3 GB, 3 voucher Kuota++ Regular 1.25 GB, 2 voucher kuota++ kenyang download 2,5 GB (penggunaan di jam 00.00 - 06.00) ditambah bonus kuota++ reguler 1.25 GB.

Voucher PakeTri Modem tak hanya bisa diisikan ke kartu 3 di modem namun juga untuk perangkat lain dengan kartu 3 didalamnya. PakeTri Modem jelas akan lebih hemat secara hitungan jika pengguna membeli kuota satuan. Menariknya lagi jika pengguna beraktifitas online di antara jam 12 malam hingga jam 6 pagi maka kuota yang akan terkonsumsi adalah kuota++ kenyang download dulu. Baru setelah melewati jam 6 pagi kuota reguler yang akan terkonsumsi.

Untuk membeli PakeTri Modem ini para pelanggan tinggal mencarinya di 3 store atau gerai 3 terdekat. Pastikan paket di dalamnya sudah di-unlock oleh pihak penjual. Segera nikmati kebebasan berinternet tanpa batasan waktu menggunakan paket kuota++ dari 3.
Lebih baru Lebih lama